Dosen UPN Gelar Workshop Pengelolaan Website Desa

Dosen UPN dan peserta latihan pengelolaan website desa foto bersama di Balai Desa Desa Triwidadi, Bantul, Jumat (27/7/2018). (foto : istimewa)

YOGYAKARTA, JOGPAPER.NET — Dosen UPN “Veteran” Yogyakarta dari multi disiplin ilmu menggelar workshop pengelolaan website desa di Balai Desa Triwidadi, Kecamatan Pajangan, Kabupaten Bantul, Jumat (28/7/2018). Mereka terdiri dari Dr Eny Endah Pujiastuti, MSi (Jurusan Administrasi Bisnis), Heru Cahya Rustamadji , SSI, MT (Jurusan Teknik Informatika), Rifki Indra Perwira, SKom, MEng (Jurusan Teknik Informatika), Danang Yudhiantoro, SE, MSi (Jurusan Manajemen) dan Endah Wahyurini SP, MSi (Jurusan Agroteknologi).

Dijelaskan Eny Endah Pujiastuti, mereka tergabung dalam Tim Program Pengembangan Desa Mitra (PPDM). Program ini mendapat dana hibah dari Kementerian Riset Teknologi Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti).

Workshop dilaksanakan UPN Veteran bekerjasama dengan Karang Taruna Asung Bakti (KATB) Desa Triwidadi. Pembicara Ketua Jurusan Ilmu Komunikasi UPN “Veteran” Yogyakarta, Dr.Subhan Afifi, MSi, dan Dr.Eny Endah Pujiastuti, MSi.

Subhan Afifi menyampaikan materi tentang Penulisan Berita Online dan Eny Endah memaparkan materi Place Marketing melalui Website. Kegiatan yang diikuti 20 anggota Karang Taruna ini berlangsung dinamis dan menyenangkan dengan pemaparan konsep dan praktik penulisan berita online. “Content merupakan komponen utama website, selain desain yang menarik,” ujar Subhan Afifi.

Untuk itu Subhan memotivasi para peserta menekuni dunia jurnalistik online untuk pengembangan personal sekaligus mengembangkan website Desa Triwidadi yang sedang dikembangkan tim Pengabdian Mayarakat UPN “Veteran” Yogyakarta. Peserta dilatih untuk mengumpulkan fakta dan menulis berita tentang berbagai kegiatan dan informasi desa untuk ditampilkan pada www.triwidadi.bantulkab.go.id

Sedang Eny Endah menekankan pentingnya menemukan keunikan Desa Triwidadi yang layak dijual untuk pemberdayaan masyarakat. “Potensi yang dimiliki Desa Triwidadi merupakan produk yang dapat ditawarkan ke masyarakat luas. Seperti halnya barang yang diproduksi pabrik, desa juga dapat dipasarkan melalui cara-cara yang kreatif,” jelas Eny.

Sementara Muhlis, Ketua KATB Desa Triwidadi mengharapkan peserta akan menjadi kontributor website desa. “Harapannya, para peserta pelatihan ini akan menjadi kontributor sekaligus jurnalis desa bagi website desa Triwidadi, agar informasi desa kami bisa diakses semua netizen seluas mungkin. Selama ini kami kesulitan menulis dan mengelola website kami” ujar Muhlis yang mengelola website Desa Triwidadi.

Selain pengelolaan website desa, ada beberapa rangkaian kegiatan PPDM. Di antaranya, Pengembangan Sistem Informasi Desa, Pelatihan Operator Sistem Informasi Desa, Pembangunan Pariwisata Terpadu, Pengembangan Produk (Atraksi Wisata), Penyusunan Struktur Organisasi (Penguatan Organisasi), Pelatihan Penguatan Kelembagaan, Pengembangan Kalimajaro, Pendampingan Budidaya Tanaman Garut, Pelatihan Pembuatan Pupuk Organik, Pelatihan Pasca Panen Tanaman Garut, Outlet Produk, dan Promosi Produk.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *